Rabu, 01 Agustus 2012

Driver Printer Canon PIXMA MP258


Driver Printer Canon PIXMA MP258 - Printer Murah multi fungsi. Selain untuk mencetak, printer yang satu ini juga menyajikan fungsi scanning dan juga copying. Dengan kisaran harga yang cukup bersahabat, tentunya printer ini populer dikalangan masyarakat.
Printer Canon PIXMA MP258

Teknologi cetak MP258 didukung 1472 nozzle Full-Photolithography Inkjet Nozzle Engineering yang diklaim mampu menghasilkan hasil cetak sekualitas lab dengan resolusi 4800×1200 pada kecepatan 7 ipm (image per minute) untuk monokrom dan 4,8 ipm untuk warna.

Driver Canon PIXMA MP258
Bagaimana dengan Kemampuan scan? Berbekal teknologi CIS flatbed dengan resolusi 600×1200, kertas berwarna A4 (reflektif) tuntas discan dalam waktu sekitar 15 detik. Sedangkan untuk fotokopi, bisa dilakukan 6,3 cpm (monokrom) atau 2,7 cpm (warna).

Sedangkan kemampuanya Untuk mencetak foto 4×6 ” tanpa batas pinggiran, MP258 bisa melakukannya dalam waktu hanya 39 detik. Cukup mumpuni kan?

Sementara, untuk cetak foto didukung kombinasi tinta warna dye (CL-811) dan tinta hitam pigmen (PG-810).

Bagaimana? Cukup hebat kan printer yang satu ini? Kita sudah mempunyai tiga fungsi yang berbeda dalam satu mesin. Saya kira bagi anda yang sedang mencari-cari printer, Printer Canon PIXMA MP258 ini mungkin bisa menjadi pilihan anda.

Anda bisa langsung mengunduh Driver Printer Canon PIXMA MP258  melalui link berikut:

Download Gratis Driver Printer Canon PIXMA MP258

Tidak ada komentar:

Posting Komentar